Home Blog Tips dan Trik Membuka Rekening Bank di Bali Bali | Pembukaan Rekening Bank Tips dan Trik Membuka Rekening Bank di Bali InCorp Editorial Team 11 Februari 2023 4 minute reading time Table of Contents Membuka Rekening Bank tanpa ITAS Membuka Rekening Bank dengan KITAS Membuka Rekening Bank Korporat Kondisi Khusus untuk Klien Cekindo Entah untuk alasan bisnis atau keluarga, jika Anda tahu Anda akan tinggal lama di Bali, Anda mungkin berpikir untuk membuka rekening bank. Alasannya sederhana: untuk menghindari biaya ATM dan bank yang berlebihan yang dikenakan setiap kali ada transaksi keuangan. Selain itu, orang asing yang ingin membeli properti atau menjalankan bisnis di Bali, membuka rekening bank menjadi salah satu prioritas. Membuka rekening bank di Bali sebagai orang asing bukanlah hal yang begitu sulit dilakukan, tetapi akan sangat bergantung pada jenis izin yang Anda miliki dan bank apa yang Anda pilih. Kabar baiknya adalah dengan banyaknya wisatawan dan bisnis asing yang dinamis di Bali, pulau ini menyediakan banyak opsi sehubungan dengan struktur finansial dan perbankan. Lalu, jika Anda tidak ingin ribet, lebih baik membuka rekening bank di bank-bank besar seperti BRI, Mandiri atau BCA. Artikel ini memberikan Anda panduan membuka rekening bank sebagai orang asing dan bagaimana Cekindo dapat membantu Anda. Membuka Rekening Bank tanpa ITAS Walaupun bank-bank seringnya lebih menyukai izin tinggal terbatas (ITAS atau KITAS), orang asing tanpa ITAS bisa membuka rekening bank dengan syarat-syarat tertentu. Ini dikarenakan inisiatif perubahan di Indonesia yang menjadikan proses lebih mudah dengan tujuan meningkatkan investasi asing dan PDB negara. Pelajari lebih jauh tentang ITAS dan cari tahu apakah Anda kandidat yang memenuhi syarat: Panduan Lengkap Anda untuk Izin Tinggal Terbatas (KITAS) di Indonesia. Rekening Turis dengan Saldo Terbatas Orang asing tanpa izin tinggal terbatas maupun tetap dapat membuka rekening turis dengan saldo terbatas. Rekening ini untuk memenuhi kebutuhan ekspat dan turis yang mengunjungi Bali untuk jangka waktu pendek atau tertentu. Syarat saldo minimum adalah US$2,000 dan saldo maksimum adalah US$50,000. Anda hanya membutuhkan paspor untuk membuka rekening ini, bahkan tanpa KITAS. Namun, perlu diingat bahwa orang asing mungkin akan dikenakan biaya transaksi tinggi jika saldo Anda kurang dari US$10,000. Membuka Rekening Bank dengan KITAS Karena banyak bank di Bali masih mempertimbangkan KITAS (bisa jadi KITAS pasangan, KITAS pensiun atau KITAS kerja) sebagai dokumen wajib untuk membuka rekening bank, izin tinggal ini memberikan Anda lebih banyak pilihan membuka rekening bank di Bali, terutama yang mengizinkan saldo lebih besar. Tentu saja, orang asing tanpa KITAS tidak punya masalah membuka rekening bank turis terbatas. Rekening Ekspat tanpa Batasan Saldo Rekening ini mengizinkan ekspat memiliki saldo yang lebih besar. Rekening ini tidak berhubungan dengan saldo tetap dan untuk dapat membuka rekening ini, ekspat atau orang asing harus memiliki identifikasi berupa paspor yang sah dan pilihan dokumen hukum lainnya. Dokumen tambahan ini dapat berupa KITAS, dokumen referensi dari bank di negara asal, kartu debit atau kartu kredit, surat domisili, fotokopi kontrak tempat tinggal atau dokumen identifikasi pasangan. Rekening Ekspat dengan Saldo Khusus Untuk saldo melebihi US$1,000,000, ekspat di Bali diwajibkan membuka rekening ekspat dengan saldo khusus. Persyaratan untuk rekening ini sama dengan persyaratan untuk rekening ekspat tanpa batasan saldo. Membuka Rekening Bank Korporat Bagi orang asing yang ingin mendirikan perusahaan di Bali, terutama perusahaan asing, membuka rekening bank korporat diperlukan. Pembukaan rekening bank harus dilakukan dengan bank berlisensi seperti Bank Devisa atau Bank Pertukaran Uang Asing untuk transaksi mata uang asing. Pembukaan rekening bank korporat biasanya dilakukan setelah proses registrasi perusahaan selesai. Namun, beberapa bank memiliki pengecualian dan mengizinkan ekspat membuka rekening bank korporat saat proses registrasi perusahaan. Kondisi Khusus untuk Klien Cekindo Berkat jaringan luas yang dimiliki, Cekindo dapat menegosiasikan proses pembukaan rekening bank yang lebih cepat serta syarat yang lebih sedikit bagi para kliennya. Kami akan merekomendasikan bank yang menjadi mitra kami dan mewakili Anda membuka rekening bank. Rekening bank ini menerima jenis mata uang yang paling umum, yaitu IDR atau USD. Hubungi kami sekarang, dan kami akan memberitahu Anda lebih banyak tentang membuka rekening bank di Bali secara efisien. Read Full Bio Pandu Biasramadhan Senior Consulting Manager at InCorp Indonesia An expert for more than 10 years, Pandu Biasramadhan, has an extensive background in providing top-quality and comprehensive business solutions for enterprises in Indonesia and managing regional partnership channels across Southeast Asia.